Senin, 03 November 2014

kelemahan jejaringan sosial


Kelebihan dan Kekurangan dari beberapa sosial media
Twitter:
Kelebihan:
-Menjangkau tidak hanya antara teman, tetapi komunikasi antara artis dengan fans-nya juga menjadi lebih mudah.
-Komunikasi di twitter terjadi sangat cepat. Sering terjadi berita-berita terupdate, seperti terjadinya suatu bencana misalnya, lebih dahulu didapatkan infonya melalui twitter.
-Terdapat fitur trending topic yang memungkinkan kita untuk mengetahui apa saja yang sedang in atau happening dibicarakan oleh para pengguna twitter.
-Dapat memasarkan produk secara geratis.

Kekurangan:
-setiap tweet dibatasi maksimal hanya 140 karakter saja.
-banyak symbol yang harus diingat kegunaannya oleh pengguna, seperti @, RT, # dan lain-lain.
-Tidak ada fitur Chatting seperti di facebook.
-Ukuran avatar (foto profil) kecil. 
-Kemampuan terbatas: menemukan orang-orang, mengirim pesan singkat, balasan langsung
-Lebih menekankan pada penghitungan follower
-Mudah disalahgunakan untuk spam dan meningkatkan tingkat kebisingan

Facebook
Kelebihan:
-Menggunakan facebook sangat mudah.
-Bisa digunakan untuk media bisnis online melalui jaringan pertemanan yang telah dimiliki.
-Upload gambar mudah, dan bisa dibuat album foto.
-Terdapat aplikasi chat yang membuat pangguna yang sedang online bisa chat dengan temannya yang sedang online juga.
-Pengguna bisa membuat/bergabung dengan group kesukaan/hobi/bisnis/pertemanan yang memungkinkan pembagian informasi lebih spesifik, mudah, dan tepat sasaran.

Kekurangan:  
-Seringnya facebook berubah tampilan kerap membuat pengguna bingung.
-Layout yang tidak bisa diganti.
-Alur informasi masih kalah cepat dengan twitter.
-Selain itu dari Facebook juga bisa menyebarkan berita yang tidak baik ataupun mengkomentari hal-hal yang berbau SARA, Pornografi, dll...

instagram
Kelebihan :
- Memperindah foto kita
- bisa menshare video
- memasarkan produk atau berjualan online

Kekurangan :
- Video yang kita upload hanya berdurasi kurang lebih 15 detik
  - Karena berbasis smartphone, foto-foto yang dipajang di Instagram berukuran kecil dan sering tidak terlihat jelas.
  - Instagram juga mengembangkan InstaMessage, fitur chat antar pengguna Instagram.

    Path
Kelebihan :
-Kita bisa sharing apa saja yang kita mau, maupun itu lagu, curhatan, foto, tempat/lokasi kita berada.
-Path bersifat privasi, tidak seperti facebook dan twitter
-Path memiliki 8 Free Filter Lenses utk mempercantik foto/video
-Memiliki fitur chat
-Path memunculkan notifikasi jika ada yang mengunjungi profil kita

Kekurangan :
- Path hanya membatasi 150 teman


BBM
Kelebihan :
- Bisa mengunakan wifi, sehingga disaat tidak terduga paket kuota pun habis kita bisa memimjam wifi, baik itu dari teman atau cari free wifi.
- Tampilannya yang lebih menarik, tersedia 2 pilihan layout yang bisa digunakan, Layout Grid dan List.
- BBM grup, Bertambahnya member grup menjadi 50 member dari 30 member versi BlackBerry.
- Akses dropbox, menerima file dan bisa secara langsung menyimpannya ke akun dropbox.
- Bisa sharing files dengan mudah dan cepat.
- Tampilan pembaruan yang lebih menarik.

Kekurangan :
- Kuota internet menjadi lebih boros.
- Pin bbm tidak permanen.
- Kesulitan mencari kontak yang ada bagi yang mempunyai banyak kontak. Berbeda dengan versi BlackBerry yang bisa memilih kategori yang ada.
- Broadcast Message, ini yang menjadi kekurangan paling utama dalam bbm android, setiap yang kita broadcast akan di tampilkan di obrolan semua, ini akan merepotkan bagi yang kontaknya banyak.
- Belum mempunyai fitur autotext seperti BlackBerry.
- Profil Picture, tidak bisa memperbesar atau memperkecil sehingga kita tidak bisa memakai ukuran yang pas.
- Tidak ada fitur invite cepat ke bbm, berbeda dengan versi BlackBerry. Sehingga jika kita menerima pin baik itu dari pin train, kita harus invite dengan cara ketik manual

Whatsapp
Kelebihan: WhatsApp terletak pada antarmuka dan fungsi yang standar. Sehingga siapapun bisa dengan mudah menggunakannya, termasuk kalangan pebisnis yang tak ingin layanan macam-macam.
Kekurangan: Fitur yang hanya standar di tengah persaingan memang relatif disukai atau tidak. Tapi yang agak mengganjal di pengguna WhatsApp terkadang harus membayar untuk jangka waktu tertentu.
Line
Kelebihan: Tak hanya sekedar bertukar pesan tertulis. Pengguna pun bisa berbagi sticker dengan karakter yang tak biasa. Termasuk saat beralih ke PC.
Kekurangan: (1) Walaupun pada dasarnya Line tidak berbasis nomor telephon. Pengguna bisa dengan mudah meng-add akun Line, tanpa perlu di-approve. (2) Bagi sebagian orang, tahu-tahu nongol akun yang tidak dikenal atau tidak diinginkan mungkin menganggu. Walau setelah itu bisa diblok.
Kakao talk
Kelebihan: Menelpon gratis atau group chat sesama akun dengan jumlah sangat banyak menjadi kelebihan di KakaoTalk. Item seperti sticker atau emticon pun bisa dijajal sebelum dibeli.
Kekurangan: Bagi sebagian orang emoticon di Kakao Talk kurang ekspresif. Apalagi fitur yang ditawarkan juga nanggung, tidak sedikit tapi tidak banyak juga.
Wechat
Kelebihan: Fitur Look Around dan switch ke PC yang mudah. Terlepas dari fitur standar lainnya.
Kekurangan: Kalau Anda penggemar berat ikon bergerak yang lucu, WeChat sepertinya kurang berasa dari segi karakter dan ekspresinya.

Skype
Kelebihan
1.      Komunikasi global dan lokal yang lebih ekonomis melalui suara atau konferensi video. Sebagai ilustrasi pada tahun 2007 perbandingan menelpon ke Amerika dari Indonesia adalah Rp.6,640,-/ menit  sedangkan dengan menggunakan skype, aktivitas ini didapatkan gratis (untuk sesama pengguna skype) dan berbayar bila skype digunakan untuk menelpon ke pesawat telpon genggam: Rp. 1,593/ menit atau pesawat telpon rumah: Rp. 423/ menit. Komunikasi menjadi lebih murah dan terjangkau. Konferensi bisa dilangsungkan antar pengguna (dua orang) sampai dengan lima pengguna sekaligus.
  1. Penggunaannya yang mudah. Untuk pengguna yang telah biasa menggunakan pengirim-penerima pesan instan internet, perangkat lunak skype akan dirasakan mudah. Pengguna hanya diharuskan untuk memiliki komputer dengan spesifikasi teknis tertentu, headset (yang memiliki mike dan speaker), serta sambungan internet.
  2. Kualitas suara yang lebih baik dibandingakan VoIP pendahulunya. Kegunaan dasar pembicaraan telepon melalui komputer di mana pun pengguna berada (dengan koneksi internet) secara gratis.
Kekurangan Skype :
  1. Penipuan. Layaknya seluruh hubungan yang dilakukan melalui internet, skype juga memiliki masalah yang sama dengan registrasi identitas penggunanya. Registrasi dapat dilakukan tanpa menyerahkan identitas diri yang sah sehingga sebagai pengguna kita dapat memilih untuk tidak menggunakan nama asli dan di pihak yang sama kita berisiko untuk berkenalan dengan orang tanpa tahu identitasnya. Hal ini rentan terhadap penipuan dan kejahatan-kejahatan lainnya.
  2. Kapasitas yang besar. Skype memakan 23MB kapasitas harddisk ketika dipasang, dibandingkan dengan pengirim pesan instan lainnya seperti Yahoo Messenger yang memakan kapasitas lebih kecil sekitar 10-15 MB.
  3. Terhalang oleh waktu dan kesediaan orang yang memanggil dan yang dipanggil. Penggunaan skype dengan metode suara harus dilakukan dengan rencana sebelumnya seperti membuat janji dengan orang yang dituju, karena apabila orang yang dituju tidak siap (terhalang oleh perbedaan waktu atau kesulitan sambungan Internet) maka niat untuk melakukan komunikasi langsung melalui suara bisa jadi sia-sia.
  4. Tidak ada panggilan darurat dengan Skype. Skype tidak dapat digunakan untuk panggilan darurat.

Jumat, 12 September 2014

ILMU RESEP

Dasar – dasar Kimia dan Prinsip Kerja Kefarmasian
Sifat Fisika dan Kimia bahan obat.
·Setiap bahan obat memiliki sifat – sifat kimia dan fisika tersendiri yang menjadikannya unik.Sifat – sifat ini dapat digunakan sebagai petunjuk dalam pembuatan,peracikan dan penggunaan sediaan obat,disamping juga untuk membantu pemeriksaan pendahuan dalam pengujian.
·Sifat – sifat Fisika dan Kimia obat merupakan dasar untuk menjelaskan aktifitas biologis karena sifat Fisika dan Kimia memegang peranan penting dalam menentukan metode yang tepat dalam formulasi suatu obat.
·Sehingga akan didapatkan suatu sediaan yang stabil,efektif dan aman.Efek samping adalah efek yang ditimbulkan cenderung merugikan.Kontra Indikasi adalah kondisi pasien tidak bias atau tidak boleh meminum sediaan obat tersebut.
Dalam membuat suatu sediaan harus diperhatikan sifat – sifat kimia obat sehingga efek terapi dapat tercapai,meliputi :
1.Ukuran partikel adalah penentu dari deretan sifat fisika kimia bahan obat.Ini berlaku untuk bahan – bahan yang terdapat dalam bentuk sediaan padat,setengah padat dan cair.
2.Kelarutan adalah kemampuan suatu zat kimia tertentu zat terlarut (Solut) pelarut (Solvent).Kelarutan dinyatakan dalam jumlah maksimum zat terlarut yang larut dalam suatu pelarut pada suhu tertentu.